0

Tegangan dan gaya Gerak Listrik

Posted by Unknown on 18.43 in

Tegangan (Beda Potensial) Listrik dan Gaya Gerak Listrik Muatan listrik dapat bergerak pada medan listrik. Medan listrik adalah daerah di sekitar muatan yang masih dipengaruhi oleh gaya listrik dari muatan tersebut. Tempat yang menyimpan banyak muatan positif, tegangan listriknya tinggi, sedangkan tempat yang menyimpan banyak muatan negatif, potensial listriknya rendah. Jika muatan negatif bebas pada kawat penghantar yang dihubungkan kedua ujungnya dengan potensial yang berbeda, maka muatan negatif tersebut akan bergerak dari tegangan listrik rendah ke tegangan listrik yang tinggi. Adapun muatan positifnya akan bergerak dari tegangan tinggi ke tegangan rendah.


Pengukuran tegangan dan arus
Alat untuk mengukur beda potensial listrik disebut voltmeter. Pengukuran tegangan listrik dengan alat ukur voltmeter harus disusun secara paralel dengan rangkaian yang akan di ukur. Tegangan listrik yang dapat menyebabkan muatan mengalir terjadi karena adanya sumber arus listrik. Kuat arusnya diukur dengan alat Amperemeter. Beda tegangan antara terminal sumber arus listrik bila tidak ada arus yang mengalir ke rangkaian luar disebut gaya gerak listrik sumber. Gaya gerak listrik ini biasa disebut sebagai GGL. Contoh sumber GGL adalah baterai, aki, generator, sel volta, dan sebagainya.


0 Comments

Posting Komentar

Copyright © 2009 Teknologi Dibalik Fisika All rights reserved. Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive.